Pemersatu hati dengan Ilahi Rabbi. Doa. Doa merupakan permohonan dari hati kepada Allah Swt agar di kabulkan permintaan. Setiap saat selalu ada doa yang Malaikat sampaikan kepada Allah Swt, selanjutnya akan di sortir mana yang di kabulkan segera, dan mana yang belum di kabulkan. Allah Swt Maha Mendengar doa. Adakalanya Allah Swt tidak segera mengabulkan doa-doa kita, banyak faktor, salah satunya adalah usaha kita yang belum maksimal. Atau... Kita masih belum tulus dalam berdoa, ada yang kurang dari ibadah kita. Saya pernah mendengar seorang guree saya berdakwah yaitu tentang doa yang di kabulkan dan doa yang tidak terkabulkan. Penyebab di tolaknya doa adalah di dalam doa tersebut tidaklah untuk sebuah kemaslahatan sesama, maka yang demikian tidak di kabulkan Allah Swt. Contoh sederhana berdoa agar orang lain kalah dalam perlombaan yang juga kita ikuti. Kaum muslimin yang saya cintai, sebagai manusia sesungguhnya kita adalah insan yang lupa. Ketika di berikan kesuksesan ada sombong, d...